Administrasi Kurikulum 2013 dan Soal Tematik

Soal PH Tema 8 Kelas 2 Terbaru Lengkap dengan Kunci Jawaban

Tema 8 merupakan pelajaran tematik terakhir yang akan dihadapi oleh pelajar kelas 2. Nah, untuk mempersiapkannya artikel ini akan memberikan beberapa kisi-kisi dan soal PH tema 8 kelas 2 yang bisa dijadikan sebagai bahan belajar.

Selain kisi-kisi dan contoh soal, artikel ini juga akan memberikan kunci jawaban sebagai acuan dalam penilaian nantinya. Nah, daripada penasaran, simak pembahasan mengenai soal PH kelas 2 tema 8 berikut ini:

Sekilas Tentang Penilaian Harian (PH)

Sebelum membahas contoh soal PH tema 8, ada baiknya untuk mengetahui apa itu penilaian harian (PH). Nah, kegiatan penilaian harian (PH) juga biasa disebut dengan ulangan harian (UH).

Kegiatan tersebut biasanya dilakukan sebagai bentuk evaluasi penguasaan materi yang telah dipelajari setiap siswa. Umumnya, penilaian harian dilakukan satu kali pada setiap kompetensi dasar. Penilaian harian ini sangat penting dilakukan untuk mengukur seberapa paham siswa dalam menyerap materi yang telah disampaikan.

Kumpulan Soal PH Kelas 2 Tema 8

Tema 8 untuk kelas 2 membahas mengenai Keselamatan di Rumah dan juga di Perjalanan. Nah, tema tersebut dibagi lagi ke dalam 4 sub tema di antaranya:

Aturan keselamatan di rumah, sub tema 1. 
Cara menjaga keselamatan di rumah, sub tema 2.
Tentang aturan keselamatan di jalan, sub tema 3.
Cara menjaga keselamatan di jalan, sub tema 4.

Nah, artikel ini akan memberikan contoh soal PH tema 8 kelas 2 secara umum yang mencakup keempat sub tema di atas. Nah, berikut kumpulan contoh soal penilaian harian tema 8 kelas 2:

Soal PH Tema 8 Pilihan Ganda

  1. Gereja, Masjid, Wihara, dan Pura yang dibangun berdekatan merupakan wujud persatuan…

A. Persatuan dalam berbahasa

B. Persatuan dalam bersuku bangsa

C. Persatuan dalam beribadah

JAWABAN: C

  1. Permainan pipa sumur merupakan contoh dari wujud sikap…

A. Perpecahan

B. Persatuan

C. Individual

JAWABAN: B

  1. Rani, Dela, Citra dan Dinda merupakan teman dekat. Ke empat anak tersebut memiliki agama yang berbeda-beda. Agar mereka tetap rukun dalam berteman, maka sikap yang harus dilakukan adalah …

A. Saling mengejek agama teman

B. Saling menghormati agama setiap teman

C. Saling berburuk sangka

JAWABAN: B

  1. Agar benda keluarga bisa awet, maka harus di …

A. Rusak

B. Biarkan

C. Rawat

JAWABAN: C

  1. Saat sedang di rumah, Dila melihat jam dengan jarum pendek menunjuk angka 6, sedangkan jarum panjang berada di angka 12. Itu berarti sekarang pukul …

A. 06.00

B. 12.30

C. 06.12

JAWABAN: A

  1. Ibu Riska akan berulang tahun sekitar 2 minggu lagi. Saat ini adalah tanggal 28 Februari 2022. Maka, pada tanggal … ibu Riska akan merayakan ulang tahunnya.

A. 12 Maret 2022

B. 13 Maret 2022

C. 14 Maret 2022

JAWABAN: C

  1. Salah satu cabang olahraga lari memerlukan keahlian khusus, salah satunya yakni harus memiliki kekuatan otot … yang kuat.

A. Tangan

B. Kaki

C. Bahu

JAWABAN: B

  1. Apabila permainan saling mendorong terdapat dua orang lebih dalam setiap kelompok, maka posisi pemain ke dua hingga terakhir adalah …

A. Memegang pinggang rekan di depannya

B. Memeluk erat rekan di depannya

C. Memegang bahu rekan di depannya

JAWABAN: C

  1. Membuat hiasan bunga di atas kertas dan dihias dengan kulit telur merupakan salah satu contoh …

A. Karya seni dua dimensi

B. Seni tidak berdimensi

C. Kesenian empat dimensi

JAWABAN: A

  1. Simbol titik yang terletak di atas notasi angka menunjukkan bahwa itu merupakan …

A. Nada tinggi

B. Nada datar

C. Nada rendah

JAWABAN: A

Soal PH Tema 8 Isian

  1. Berbagai aturan di rumah harus …
  2. Jika ada teman yang berbeda agama, maka sikap kita harus …
  3. Jam digital menunjukkan pukul 21.00, itu artinya saat ini jam …
  4. Kepala menghadap ke atas dan lebih tinggi dari permukaan air merupakan contoh gerakan saat …
  5. Halo-halo Bandung adalah lagu nasional yang dinyanyikan dengan nada …

Jawaban:

Dipatuhi
Menghormati
9 malam
Mengambil napas
Tinggi

Download FIle Soal:

  • Soal PH Kelas 2 Tema 8 – Download
  • Kunci Jawaban – Download
  • Kisi-Kisi – Download

Itulah kumpulan soal PH tema 8 kelas 2 yang bisa dijadikan sebagai acuan belajar. Meskipun hanya gambaran umum saja, namun semua contoh soal di atas telah mencakup semua materi yang ada pada semua sub tema.

Baca Juga: Soal PH Tema 7 Kelas 2 atau Kumpulan Soal PH Kelas 2

Leave a comment