Kumpulan Soal PH Tema 8 Kelas 4 Terbaru
Bagi pelajar kelas 4 yang sudah menginjak tema ke 8, saatnya untuk mulai belajar latihan soal PH. Penilaian harian atau PH memang sangat penting sebagai bahan parameter pemahaman siswa. Nah, sebagai persiapan, maka artikel ini akan menyajikan beberapa contoh soal PH tema 8 kelas 4 yang bisa dipelajari.
Artikel ini akan merangkum secara keseluruhan soal-soal dari sub tema satu, dua dan tiga yang ada pada tema 8. Menariknya lagi, akan ada kisi-kisi dan juga kunci jawaban yang bisa digunakan sebagai acuan dalam belajar. Agar lebih jelas lagi, langsung simak kumpulan contoh soal berikut ini:
Kumpulan Soal PH Tema 8 Kelas 2
Contoh soal yang akan disajikan nanti telah dibuat dalam unsur HOTS. Tidak hanya itu saja, semua materi dibuat berdasarkan referensi tema 8 yang telah direvisi. Nah, berikut beberapa contoh soal yang bisa dijadikan sebagai bahan belajar:
Soal PH Tema 8 Kelas 2 Pilihan Ganda
1. Nemo melihat Dori sedang mencoret-coret dinding. Sikap Nemo yang seharusnya dilakukan kepada Dori, kecuali …
A. Memberi nasehat kepada Dori agar tidak mencoret dinding
B. Memberikan solusi kepada Dori agar menyalurkan bakatnya di atas buku gambar
C. Membiarkan Dori menyalurkan bakatnya
Jawaban: A
2. Ketika seorang teman sedang bercerita mengenai masalanya, maka sikap kita sebaiknya …
A. Tidak menghiraukannya
B. Mendengarkan dan memberikan masukan bila perlu
C. Memotong pembicaraannya karena tidak penting bagi kita
Jawaban: B
Perhatikan penggalan cerita berikut!
Pada suatu hari, di dalam hutan sedang ada perlombaan menyeberang sungai dengan peserta kancil, buaya dan monyet. Ketiganya berbaris di garis start dan bersiap sebelum peluit dibunyikan. Ketika peluit berbunyi, ketiga hewan tersebut berlari menuju sungai. Tiba-tiba, kancil terbesit sebuah ide.
Di pinggir sungai terdapat pohon dengan akar gantung yang panjang dan kuat. Kemudian, sang monyet segera meraih akar tersebut dan bergelantung menyeberang sungai. Setelah berhasil, sang monyet langsung bergegas menuju garis finish, sementara dua rekannya masih berjuang menyeberangi sungai.
3. Cerita di atas menunjukkan bahwa monyet memiliki sifat …
A. Cerdik
B. Optimis
C. Pesimis
Jawaban: A
4. Perhatikan tabel berikut ini!
Dari tabel di atas, yang merupakan pasangan aktivitas gaya dan contoh yang benar adalah …
Aktivitas Gaya | Contoh |
a. Mengubah arah benda | a. Menabrakkan mobil |
b. Mengubah bentuk | b. Melempar bola ke dinding bola |
c. Mengubah benda diam menjadi bergerak | c. Menjatuhkan telur |
A. C dan A
B. A dan B
C. Semua salah
Jawaban: B
5. Pak Toni mengirim minyak produksi pabrik ke toko dan agen. Kegiatan yang dilakukan pak Toni termasuk dalam …
A. Produksi
B. Distribusi
C. Konsumsi
Jawaban: B
6. Gelas merupakan contoh dari benda …
A. Kerucut
B. Kubistis
C. Silindris
Jawaban: C
7. Tempo untuk menyanyikan lagu gembira biasanya adalah …
A. Cepat
B. Sedang
C. Lambat
Jawaban: A
Soal PH Isian
1. Meskipun berasal dari berbagai suku dan memiliki agama yang berbeda, namun kita harus tetap menjunjung tinggi rasa …
Jawaban: Toleransi
2. Cerita dengan tokoh hewan di dalamnya, disebut juga dengan cerita …
Jawaban: Fabel
3. Aktivitas membuat gerabah dari tanah liat menggunakan meja putar termasuk salah satu contoh gaya dapat menyebabkan …
Jawaban: perubahan bentuk
4. Proses pengolahan bahan baku menjadi barang siap pakai disebut …
Jawaban: produksi
5. Krayon merupakan salah satu contoh alat menggambar di media …
Jawaban: kering
Soal PH Essay
1. Jelaskan maksud dari toleransi beragama!
Jawaban: sikap toleransi beragama adalah bentuk rasa menghargai serta menghormati antar pemeluk agama yang berbeda.
2. Adik tak sengaja menyenggol telur di atas meja, sehingga mengakibatkannya pecah. Jenis hubungan gaya apa yang tepat untuk kejadian tersebut?
Jawaban: gaya dapat mengubah bentuk
3. Apa yang dimaksud dengan tempo lagu?
Jawaban: tempo lagu merupakan sebuah tanda cepat atau lambatnya lagu dinyanyikan.
Itulah beberapa contoh soal PH tema 8 kelas 4 yang bisa dijadikan referensi dalam belajar. Kerjakan dengan percaya diri agar dapat mengukur tingkat pemahaman yang dimiliki.
Baca Juga: Soal PH Tema 7 Kelas 4